Makanan Alami yang Bisa Bantu Redakan Nyeri Menstruasi

5 hours ago 2

Fimela.com, Jakarta Bagi banyak perempuan, datang bulan bukan sekedar rutinitas bulanan, tapi juga perjuangan melawan rasa nyeri, perut kram, mood swing, dan lemas yang sering datang tiba-tiba. Nyeri saat menstruasi ini bisa sangat mengganggu aktivitas seharian. Bahkan, seseorang dapat terbaring lemas di kasur akibat nyeri yang tidak tertahankan. Tapi, kabar baiknya, sahabat FIMELA tidak harus selalu mengandalkan obat pereda nyeri untuk mengatasinya. 

Ada beberapa bahan alami yang dapat membantu tubuh untuk lebih rileks, menenangkan otot yang tegang, hingga menyeimbangkan hormon. Maka dari itu, penting untuk mengonsumsi makanan yang tepat saat nyeri menstruasi menyerang. Pola makanan mengandung bahan seperti daging, minyak, gula, dan garam justru dapat menyebabkan nyeri semakin memburuk.

Nah, penasaran makanan alami apa saja yang bisa membantu meredakan nyeri menstruasi dan bikin sahabat FIMELA lebih nyaman selama menstruasi? Berikut ini FIMELA merangkumnya. Yuk, simak sahabat FIMELA!

Coklat Hitam

Saat sedih dan kesakitan, tubuh cenderung mencari sesuatu yang manis. Kabar baiknya, sahabat FIMELA dapat mengonsumsi coklat hitam. Coklat ini mengandung minimal 70% kakao yang kaya akan magnesium dan antioksidan. Kandungan ini dapat membantu meredakan kram otot dan memperbaiki suasana hati yang naik-turun saat menstruasi. Coklat hitam dapat merangsang otak untuk melepaskan hormon endorfin, hormon yang mengatur suasana hati dan perasaan nyaman. 

Ikan Salmon

Ikan salmon mengandung asam lemak omega-3 yang dapat memberikan efek anti-inflamasi. Nutrisi ini dapat membantu mengendurkan otot rahim dan menurunkan produksi prostaglandin, senyawa yang mengatur rasa nyeri. Nutrisi ini juga bermanfaat untuk menyehatkan jantung. 

Jahe Hangat

Jahe adalah salah satu bahan dapur yang terkenal dapat meredakan nyeri saat menstruasi. Jahe mengandung gingerol yang dapat melancarkan peredaran darah di area panggul, sehingga nyeri pun berkurang. Sahabat FIMELA juga dapat memadukannya dengan madu yang dapat membantu menurunkan produksi prostaglandin. 

Sayuran Hijau

Selama menstruasi, tubuh kehilangan cukup banyak darah, sehingga kadar zat besi juga menurun. Untuk melancarkan pencernaan dan mengurangi rasa kembung serta nyeri, sayuran hijau seperti bayam, kangkung, dan brokoli dapat menjadi solusi tepat. Sayuran hijau tersebut kaya akan zat besi, magnesium, dan kalsium yang dapat membantu menggantikan nutrisi yang hilang. 

Sebagai perempuan, menstruasi memang merupakan kondisi yang tidak bisa dihindari, namun rasa nyerinya bisa dikendalikan dengan cara yang lebih alami. Jadi, daripada terus-menerus mengandalkan obat, sahabat FIMELA dapat mengonsumsi makanan-makanan alami di atas agar tubuh lebih sehat dan berenergi. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Read Entire Article
Health | Komunitas | Berita Hot |